(Suasana Pembukaan Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, dibuka oleh Dekan FITK. Foto : Inggit Nurul I/ Anggota Magang LPM   FatsOeN)

Cirebon, LPM FatsOeN – Minggu (28/08/22) Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) IAIN Syekh Nurjati Cirebon mengadakan Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) Fakultas bertempat di Mahad Al-Jami’ah. PBAK FITK kali ini diikuti oleh 1127 mahasiswa baru yang terpecah kedalam 11 jurusan yang ada di FITK. Kegiatan ini mengusung tema "Membangun Mahasiswa Fakultas Ilmu tarbiyah dan Keguruan yang memahami, Mengimplementasi, Mencintai nilai nilai moderasi beragama,  dan nilai-nilai kebudayaan".

Saifuddin Maulana, selaku ketua DEMA-FITK mengatakan esensi dari terlaksananya PBAK Fakultas adalah memperkenalkan budaya dari fakultas ilmu tarbiyah dan keguruan.

“Esensi dari PBAK ini yaitu memperkenalkan budaya dari fakultas ilmu tarbiyah dan keguruan, kajur-kajur dan juga segala macam apa yang ada di fakultas fitk itu sendiri. Saya harapkan mahasiswa baru termotivasi untuk semangat dalam melaksanakan kuliah sesuai dengan jurusan yang dipilih” ungkapnya.

Billy Bimantoro, selaku ketua pelaksana mengatakan bahwa acara berlangsung dengan baik.

“Alhamdulillah acara terlaksana dengan baik tanpa ada kendala, kami para panitia berusaha semaksimal mungkin agar meminimalisir kendalanya. Khususnya dengan jumlah peserta sebanyak 1207 mahasiswa yang harus dikondisikan dengan baik” tuturnya.

Sama halnya dengan Ridho Akbar, Mahasiswa baru dari jurusan Manjemen Pendidikan Islam (MPI) mengatakan bahwa kegiatan PBAK FITK sangat seru dan menarik.

“Saya sangat senang bisa mengikuti PBAK FITK, karena sangat senang dan menarik.” ungkapnya.  


Penulis : Dea Mariyana/ Pengurus LPM FatsOeN

Repoter : Annita Syari'ach/ Anggota Magang LPM FatsOeN

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama